KEAJAIBAN DIBALIK SHALAT TAHAJUD



Shalat Malam/Tahajud memiliki keutamaan yang luarbiasa. Sehingga orang-orang yang sukses saat ini tidak lepas dari kegiatan shalat Mala mini.
Anda tentu kenal Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin,M,sc? Ia adalah seorang ulama dan ketua BAZNAS dan pakar  Ekonomi Islam. Beliau bias sukses seperti sekarang kaarena, karena beliau lanjut melaksanakan shalat malam.
Anda mau mendengar kisahnya?
Dilahirkan dari keluarga yang berpendidikan, beliau sangat tertarik pada pendidikan. Bahkan, aktifitas nya yang segudang membuat dirinya banyak dikenal oleh masyarakat luas. Kepiawayanya dalam bidang agama adalah menjadi kesempatan masyarakat untuk banyak bertanya kepadanya persoalan agama.
Meskipun demikian, kesederhanaan dan sifat tawadhu (rendah diri) kerap menempel pada sosok beliau. Acapkali, undangan untuk mengisi berbagai kegiatan dating kepadanya. Beliau tidak pernah membedakan siapapun yang mengundagnya. Kesempatan hadir selau diutamakan. Bahkan, tegur sapa dengan orang yang baru di kenalnya pun tanpa sungkan di lontarkannya.
Segudang aktifitas dan kegiatan dalam keseharianya ditapaki dengan penuh optimis. Pembawaannya yang tenang dan penuh karismatik adalah hal yang selalu tertanam dalam kepribadianya.
“Allah adalah yang mengatur semua urusan,”ucap beliau pada salah seorang muridnya sambil diamini sang murid.
Selalu memohon kepada-Nya adalah cara cara yang terbaik sehingga secara berangsur-angsur, Allah benar-benar membuktikanya dan membuatnya pas. Segala kesulitan yang ia rasakan mulai berangsur-angsur menjadi mudah dan hilang. Semua itu berkat kesbaran, ketekunan, dan keihlasan ibadahnya kepada sang Mahakuasa.
Keseharian beliau saat ini tidak lain adalah hasil pembiasaanya sejak dulu. Beliau tidak pernah lupa shalat tahajud yang selau dilaksanakannya setiap malam.“Usahakan tahajud itu dilaksanakan setiap malam”  Ujarnya di sela-sela pengajian.
Beliau meyakini sekali ayat yang terdapat dalam surat Al-isra 79, yang mengungkapkan bahwa tahajud itu adalah ibadah yang akan meyebabkan Allah memberikan kedudukan yang terpuji. Bagi Rasullah selau menjadi panutan dan sebutan dengan kebaikan dari seluruh mahluk Allah di bumi maupun dilangit. Idiom itu juga diartikan pertolongan yang agung, yang diberikan oleh Allah kepada Rasulullah Saw. Untuk memberikan syafaat kepada umatnya. Bagi orang yang beriman atau kaum muslim yang selalu melaksanakan shalat tahajud, akan dijaga perilaku nya oleh Allah SWT sehingga perilakunya sesuai dengan ajaran islam.
“Sebagai orang yang beriman, saya yakin dengan tidak ada keraguan sedikit pun akan kemuliaan dan kedudukan tinggi dari Shalat tahajud itu”,katanya dengan penuh keyakinan sambilkembali mengingat masa lalunya.

Sebenarnya banyak kisah tentang kesuksesan karena lanjut melaksanakan shalat Malam/Tahajud. Silahkan saja anda cari dimbah google atau cari buku-buku tentang Mukjizat Tahajud/Shalat Malam.

0 Response to "KEAJAIBAN DIBALIK SHALAT TAHAJUD"

Post a Comment

Berkomentarlah yang baik-baik jangan berkomentar SPAM saya selaku admin akan sangat
berterimakasih apabila anda meningalkan komen yang baik